Syaichona.net- Malam Sabtu (16/06) Ba’da Maghrib Pondok Pesantren Syaichona Moh. Cholil Bangkalan kedatangan Menteri ATR/BPN Bapak Hadi Tjajanto beserta rombongannya. Beliau disambut langsung oleh RKH. Moh. Nasih Aschal dan para santri dihalaman Pondok Pesantren. Penyambutan dilakukan dengan berjejernya santri dari depan Aula Pesantren hingga depan dhalem RKH. Fakhruddin Aschal yang diiringi dengan sholawat serta diiringi dengan tabuhan Ishari.
“Para santri sangat antusias dalam menjadi pagar betis menunggu menteri dan rombongannya”. Tutur Robi salah satu santri.
Sesampainya di Pondok Pesantren, beliau langsung diarahkan ke Aula yang mana disana juga ada RKH. Moh. Nasih Aschal yang sedang menyambutnya. Kunjungan Menteri ATR/BPN ke Pondok Pesantren Syaichona Moh. Cholil ini dalam rangka silaturrahmi sekaligus melakukan survey terhadap gedung baru Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Syaichona Moh. Cholil yang ada di sebelah baratnya Martajasah.
Setelah kunjungan dan survey gedung STAI Syaichona Moh. Cholil selesai, selanjutnya Bapak Hadi Tjajanto dan para rombongannya langsung berziarah ke Maqbaroh Syaichona Moh. Cholil di Martajasah dan kemudian meninggalkan tempat.
Reporter : Robi Alfi
Editor : Fakhrullah