Panutan Santri, Beginilah Cara Ra Nasih Mengajak Santri Bersedekah Dengan Berdonor Darah

oleh -4,896 views

SYAICHONA.NET –  Selasa, (27/08) Ra Nasih sapaan akrab ketua umum Ponpes Syaichona Moh. Cholil Bangkalan turut berpartisipasi dalam kegiatan donor darah yang diselengarakan oleh PMI (Palang Merah Indonesia) Kabupaten Bangkalan yang di adakan di Aula Pesantren.

Pada kesempatan itu Ra Nasih menyampaikan bahwa cara mudah bersedekah dan terus mengalir pahala kita yaitu dengan cara mendonorkan darah kepada orang yang membutuhkan, karena darah yang kita donorkan berfungsi menyelamatkan nyawa orang lain.

“Para santri juga harus mengerti bahwa bersedekah tidak harus dengan uang, tidak harus dengan harta dengan kegiatan donor darah ini merupakan kegiatan yang sangat mulia Selain untuk bisa memberikan dampak terhadap kesehatan juga darah yang kita sumbangkan akan berfungsi untuk menyelamatkan nyawa orang lain” Ucap Ra Nasih

Baliau juga menambahkan kepada santri yang telah berdonor darah untuk optimis dan berbahagia karena telah membantu dan ikut menunjukkan partisipasinya peuli terhadap lingkungan sesama

“Santri harus yakin manfaatnya sangat besar selain untuk menolong orang lain tentu secara medis donor darah itu sangat baik bagi si pendonor untuk mengurangi beberapa penyakit yang kemungkinan akan tumbuh di tubuh kita” jelas Kiai muda yang juga merupakan Ketua RMI NU Bangkalan.

Pada kegiatan kali ini, PMI Bangkalan berhasil mengumpulkan lebih dari 50 kantong darah dari santri pondok Pesantren Syaichona Moh. Cholil Bangkalan yang siap untuk disumbangkan bagi masyarakat yang membutuhkan.

 

REPORTER : ACH. SHOIM KARIM

banner 700x350

No More Posts Available.

No more pages to load.